Fakta.id

Sebutkan 4 Gaya dalam Olahraga Renang? Ini Jawabannya

Atta Fakta - 05-05-2022 04:02
Sebutkan 4 Gaya dalam Olahraga Renang? Ini Jawabannya
Sebutkan 4 Gaya dalam Olahraga Renang? Ini Jawabannya

Contents [ Buka ]

Berenang diketahui mempunyai 4 gaya renang yang harus kamu ketahui. Untuk bisa berenang dengan baik, maka kamu harus menguasai 4 gerakan renang tersebut. Berikut ini adalah 4 gaya renang yang dimaksud:

1. Gaya Bebas

Gaya Bebas

Sebuah gaya renang freestyle yang paling mudah untuk dipelajari. Gaya ini dianggap menjadi gerakan renang yang paling efisien dan cepat walau melibatkan gerakan seluruh otot tubuh.

2. Gaya Dada (Katak)

Gaya Bebas

Gerakan renang gaya dada punya gerakan yang berbeda jika dibandingkan dengan gaya bebas ataupun gaya punggung. Setiap pola gerakan yang memungkinkan untuk bisa mengambil nafas dalam tempo yang singkat. Gaya ini akan menghasilkan otot yang relatif kuat dan kencang pada bagian dada.

3. Gaya Kupu-kupu

Gaya Kupu-kupu

Gaya ini memperlihatkan gerakan lengan dan kaki yang menjadi evolusi dari gerakan renang gaya dada. Tangan harus mempunyai kekuatan otot serta teknik yang mumpuni untuk bisa melakukannya.

4. Gaya Punggung

Gaya Punggung

Menjadi salah satu gerakan gaya renang alternatif untuk kamu yang ingin tetap bisa bernafas selama berenang. Dengan posisi wajah yang berada di luar air membantumu untuk bisa mengatur tempo pernafasan.

Itulah tadi 4 gaya renang yang harus kalian ketahui.

Editor: Jinan Vania Barizky