Fakta.id

Big Hit Investasi ke YG Plus bersama dengan Anak Perusahaannya 'beNX'

Atta Fakta - 27-01-2021 13:01
Big Hit Investasi ke YG Plus bersama dengan Anak Perusahaannya 'beNX'
Big Hit Investasi ke YG Plus bersama dengan Anak Perusahaannya 'beNX'

Contents [ Buka ]

Big Hit Entertainment bersama dengan beNX dikabarkan akan memberikan investasi yang cukup besar untuk YG Plus. Adapun kabar ini bisa dibilang cukup mengejutkan apalagi kalau mengingat bagaimana perjalanan panjang Big Hit Entertainment.

Apa itu beNX?
beNX

Apa itu beNX?

beNX adalah sebuah perusahaan yang dibangun oleh dua petinggi Big Hit Entertainment, yaitu Bang Shi-hyuk dan Yoon Seok-jun beserta Seo Woo-seok. beNX merupakan anak perusahaan Big Hit Entertainment yang berhasil membuat sejumlah aplikasi, misalnya seperti Weverse dan Weply.

Apakah hubungan antara beNX dan Big Hit Entertainment? Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, beNX adalah salah satu anak perusahaan dari Big Hit Entertainment.

Apa itu Weverse? Weverse adalah sebuah aplikasi seluler dan platform web yang dibuat oleh Big Hit Entertainment lewat anak perusahaannya, yaitu beNX. Aplikasi ini mempunyai spesialisasi untuk hosting konten-konten multimedia dan komunikasi untuk para artis dan penggemarnya.

Lalu, apa itu Weply? Ini merupakan sebuah aplikasi resmi yang kental dengan BTS berisikan merchandise eksklusif Bangtan Boys, mulai dari Album hingga membership BTS Global Official Fanclub.

Apa itu YG Plus?
YG Entertainment

Apa itu YG Plus?

YG Plus Inc adalah sebuah perusahaan media dan iklan yang didirikan oleh agensi terbesar di Korea Selatan, YG Entertainment sejak bulan Oktober 2014. Perusahaan ini berawal dari pengambilalihan dari perusahaan iklan, Phoenix Holdings Inc, salah satu anak perusahaan dari Bogwang Group.

Yang Min-suk ditunjuk sebagai CEO perusahaan YG Plus Inc ini. Berdasarkan informasi yang didapatkan Fakta.id, beberapa klien terkenal YG Plus adalah Coca Cola, SK Telecom dan The Face Shop.

Investasi Big Hit Entertainment dan beNX ke YG Plus

Sebuah kabar yang membahagiakan datang dari Big Hit Entertainment dan beNX yang dikabarkan memberi investasi yang cukup besar kepada YG Plus. Nominalnya juga cukup besar lho!

Berapa jumlah investasi Big Hit dan beNX ke YG Plus? Menurut informasi, Big Hit dan beNX memberikan investasi sebesar 70 miliar won atau $63 juta ke YG Entertainment. 

Nilai investasi itu terbagi menjadi dua, yaitu 30 miliar won dan 40 miliar won yang telah disampaikan langsung oleh pihak agensi dalam siaran pers usai dilakukan rapat dewan.

YG Plus mengatakan bahwa investasi yang dilakukan oleh Big Hit dan beNX dianggap sebagai titik balik baru untuk perusahaan dalam bekerja sama.

Editor: Jinan Vania Barizky