Fakta.id

Sinopsis Film J2 J Retribusi (2021): Diperankan oleh Ashraf Sinclair Lho

Atta Fakta - 25-07-2021 04:09
Sinopsis Film J2 J Retribusi (2021): Diperankan oleh Ashraf Sinclair Lho
Sinopsis Film J2 J Retribusi (2021): Diperankan oleh Ashraf Sinclair Lho

Contents [ Buka ]

Sinopsis Film J2 J Retribusi (2021) - Jay merupakan seorang ajudan yang sangat menyayangi Nadi, putra dari bosnya, Dato Hashim. Jay punya hubungan dekat sekali dengan Nadi, Ia sudah seperti pamannya sendiri. Lucu banget deh hubungan mereka.

  • Sutradara: Mohd Nazim B. Md Shah
  • Penulis: Anwari Ashraf
  • Pemeran: Rosyam Nor, Zul Ariffin, Ashraf Sinclair, Amelia Henderson
  • Tahun: 2021
  • Genre: Action, Polisi, Tembak-tembakan
  • IMDB Rating:
Film J2 J Retribusi
Film J2 J Retribusi

Sinopsis Film J2 J Retribusi (2021) 

Baru mulai, film langsung ditampilkan seorang pria berbusana serba hitam mengendarai motor yang cukup berisik. Siapa dia?

Ternyata pria itu adalah Jay, seorang ajudan yang menjadi tangan kanan seorang Dato Hashim, pemilik hotel mewah di Malaysia. Ia mempunyai tugas untuk bisa menjaga keamanan Dato dan putrinya, Nadi.

Di dalam hotel tersebut juga ada seorang manajer wanita yang cantik, Amy. Ia mempunyai banyak masalah dengan pekerjaannya sebagai manajer di hotel tersebut. Tapi bukan permasalahan itu yang akan menjadi prioritas di sini.

Taufik, yang diperankan oleh Almarhum Ashraf Sinclair, ternyata mempunyai rencana untuk menyerang hotel tersebut di tengah acara pensiun dan penyerahan kepemilikan hotel dari Dato Hashim ke Liu Kang.

Di sini, Jay pun harus berperan sebagai jagoan yang akan menyelamatkan semuanya dari kejahatan Taufik. Nadi dan Amy pun memiliki peran yang cukup penting di dalam film ini.

Ketika seluruh hotel dilumpuhkan oleh Taufik, Jay berjuang untuk bisa melakukan upaya-upaya yang dilakukan agar dapat menyelamatkan semuanya.
Bagaimana perjuangan Jay? Langsung saja tonton filmnya! 

Film J2 J Retribusi
Film J2 J Retribusi

QUESTIONER FILM J2 J Retribusi (2021)

Apakah filmnya bagus?
Lumayan sih, walaupun berantemnya kurang gereget, 7/10

Apakah layak ditonton anak di bawah umur?
Boleh

Apakah banyak thriller scene?
Tidak terlalu

Apakah filmnya layak untuk ditonton sekarang?
Bisa ditonton kapan saja

Bagaimana dengan alur ceritanya?
Chemistry antara Jay dengan Nadi dalam banget sih. Apalagi setelah mengetahui kalau ternyata Dato Hashim orangnya sibuk banget sampai tidak punya waktu untuk anaknya

Bagaimana dengan pesan moral di dalam film?
Tentang kemanusiaan

Bagaimana dengan pembungkusan filmnya?
Cukup apik, film tidak membosankan walaupun premis sederhana

Bagaimana dengan efek atau editan filmnya?
Tidak ada masalah 

Film J2 J Retribusi
Film J2 J Retribusi

Section dalam Persentase (0/100)

Untuk mempermudah penonton dalam membayangkan bagaimana isi dari film J2 J Retribusi ini. Maka pihak dari Fakta.id telah membuat sejumlah list untuk persentase pada setiap section untuk genre yang diusung oleh film J2 J Retribusi ini. Adapun berikut adalah list genre yang ada di dalam film ini berdasarkan persentase angka dari 0 hingga 100. Semoga bisa membantu kamu dalam menentukan pilihan apakah kamu akan menonton film ini atau tidak.

  • Drama: 40
  • Misteri: 5
  • Action: 70
  • Petualangan: 0
  • Thriller: 5
  • Dewa-sa: 0
  • Inspirasi:10
  • Komedi: 10
  • Horor: 0

Trailer

Itulah tadi sinopsis film J2 J Retribusi (2021) yang bisa Fakta.id berikan. Kalau kamu ingin mencari sinopsis film-film terbaru, silakan cari di Fakta.id ya! Selamat menonton!

Editor: Jinan Vania Barizky